sate aqiqah

Bayi yang masih kecil belumlah sempurna dalam pertahanan tubuhnya terhadap serangan – serangan bakteri dari luar termasuk timbulnya bintik merah pada kulit. Lantas apa saja penyebab timbulnya bintik – bintik merah pada kulit bayi anda?

 

Apa Penyebab Timbulnya Bintik Merah Pada Kulit Bayi?

apa penyebab timbulnya bintik merah pada kulit bayi
Apa Penyebab Timbulnya Bintik Merah Pada Kulit Bayi?

Sudah diketahui bersama bahwa bayi masih memiliki kulit yang rentan dan mudah terkena serangan dari luar baik bakteri, virus ataupun benda lain yang tidak cocok dengan tubuhnya seperti bedak, parfum dan lain sebagainya.

Bagi bayi sebenarnya belum terlalu membutuhkan bahan kecantikan yang berlebih dikarenakan kulit bayi masih tipis dan juga belum terlalu memiliki aktivitas yang banyak sehingga keringatpun tidak terlalu bercucuran keluar. Oleh karena itu orang tua hendaklah bijak dan tetap memperhatikan kesehatan serta kenyamanan si bayi agar selalu sehat dan juga segar.

Ketika anda hendak memberikan peralatan kosmetik pada bayi maka hendaklah anda mencari produk yang aman dan jangan langsung diberikan secara merata pada seluruh bagian kulit bayi. Berikanlah sedikit demi sedikit dan perhatikan sampai beberapa hari kedepan apakah bayi anda cocok dengan  bahan kosmetik tersebut ataukah tidak?

Hal ini mutak sangat diperlukan karena jika bayi anda tidak cocok dengan produk tesebut maka akan timbul masalah lain diantaranya adalah akan muncul ruam kulit atau bintik merah pada kulit yang akan mengganggu kenyamanan si kecil.

Nah, kembali kepada topik di atas sebenarnya faktor apa saja yang sering memicu munculnya ruam dan bintik merah pada kulit bayi anda? inilah beberapa yang bisa Balqis Catering Aqiqah ulas untuk sobat semua.

Faktor Keturunan

Faktor ini cukup sering terjadi ketika ayah dan ibu si bayi memiliki riwayat alergi ini maka si bayi pun memiliki tingkat resiko terkana bintik merah ini cukup tinggi. Penelitian menyebutkan kalau kedua orang tua memiliki riwayat penyakit ini maka 40 % – 60 % balita anda berpotensi untuk terkena penyakit bintik merah. Sedangkan apabila salah satunya yang terkena maka peluang untuk terkana sebesar 25 % sampai 40 %.

Alergi Benda Asing

Hal ini juga sering muncul biasanya disebabkan oleh produk – produk kecantikan yang tidak cocok dengan kondisi kulit bayi. Maka langkah yang bijak adalah anda bisa mencoba sedikit saja dan perhatikan apakah ada gejala yang muncul setelah pemakaian produk tersebut ataukah tidak.

Lingkungan

Negara Indonesia terkenal dengan iklim tropisya sehingga sirlulasi udara perlu diperhatikan. Kalau si bayi terasa gerah dan panas maka biasanya akan keluar keringat yang sering menimbulkan keluarnya bintik merah atau orang sering mengenalnya dengan biang keringat.

Itulah beberapa hal yang sering menimbulkan ruam kulit dan bintik merah pada bayi semoga tulisan ini bermanfaat untuk kesehatan bayi anda.

Baca artikel kami lainnya

Tips Mengatasi Bayi Yang Suka Begadang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

IMPORTANT! To be able to proceed, you need to solve the following simple math (so we know that you are a human) :-)

What is 11 + 11 ?
Please leave these two fields as-is: